Kerjasama Millealab dan Yayasan Dewa Dewi Dedi mewujudkan Gagasan Wakil Presiden RI dalam Aplikasi VR – Tol Langit

, , , , , , , , , , ,

Millealab bekerja sama dengan Yayasan Dewa Dewi Dedi Indonesia meluncurkan Aplikasi Virtual Reality-Tol Langit di Hotel Harmoni Garut pada 07 November 2020.

Bupati Garut Rudy Gunawan mengatakan bahwa aplikasi ini merupakan implementasi dari gagasan Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin terkait program Desa Wisata Agro (DEWA), Desa Wisata Industri (DEWI), dan Desa Digital (DEDI). Aplikasi Virtual Reality-Tol Langit ini diluncurkan sebagai bentuk dari moderenisasi pendidikan khususnya di kalangan pesantren. Penerapan aplikasi Virtual Reality Tol Langit ini bertujuan untuk membuat pesantren lebih maju dan mencetak santri yang memiliki kompetensi serta siap kerja.

Andes Rizky selaku Managing Director Millelab mengatakan bahwa dengan adanya Aplikasi Virtual Reality-Tol Langit ini dapat mengembalikan inspirasi-inspirasi baik siswa, sehingga dapat menangkal inspirasi-inspirasi tidak baik yang didapatkan dari sumber-sumber lain. Karena dengan menggunakan Aplikasi Virtual Reality-Tol Langit ini dapat menghubungkan siswa kemana pun dan kapan pun sesuai dengan tujuan pembelajaran dari guru.

Aplikasi Virtual Reality-Tol Langit ini dapat diakses online ataupun offline dan dapat membantu pesantren membuat Balai Latihan Kerja tanpa harus investasi alat yang mahal.

Aplikasi Virtual Reality-Tol Langit akan diterapkan di sejumlah pesantren yang ada di Garut. Pemda Garut akan membantu penerapan aplikasi tersebut. Dengan penggunaan Aplikasi Virtual Reality-Tol Langit ini diharapkan dapat membangun generasi muslim terbaik dengan sinergi pendidikan berbasis keterampilan dan akhlak melalui teknologi Virtual Reality.

Source