Spesialis teknologi VR, 360Heros akhirnya mengumumkan Broadfield sebagai distributor untuk produk mereka. Perusahaan yang menciptakan sistem kamera untuk konten VR beresolusi 12K ini mempercayakan Broadfield Distributing Inc sebagai sumber utama bagi para dealer yang tertarik untuk menjual 360 video miliknya. Sebelumnya, camera rigs yang dirancang dari konfigurasi beberapa kamera GoPro ini hanya dijual di website resmi 360Heros.
Dengan demikian, produk 360Heros akan semakin tersebar dan tersedia berbagai dealer dan reseler yang ada di Amerika Serikat. Beberapa lini produk 360Heros yang akan di pegang oleh Broadfield antara lain 360 Plug-n-Play Holders; software media management VR pertama di dunia, 360CamMan V2; sistem kamera video 360 underwater, 360Abyss; dan beberapa paket starter VR baru. Hardware dari 360Heros tersebut memungkinkan para content creator untuk merekam video 360 derajat dengan resolusi 12,000 x 6000 pixel. Konten-konten tersebut dapat dilihat dengan Oculus Rift, Samsung Gear VR, Google Cardboard dan HMD virtual reality lainnya.
"This is a very exciting step for 360Heros. When it comes to camera and production equipment distribution, Broadfield is one of the most respected names in the industry and we're thrilled to be working with them to help make 360 video technology widely available," ungkap Michael Kintner, CEO dan founder 360Heros.
Para supplier yang tertarik untuk menjual produk 360Heros dan menjadi reseller Broadfield Distributing Inc. dapat mendaftar di sini atau menghubungi perusahaan tersebut secara langsung untuk informasi lebih lanjut. Broadfield sudah mendistribusikan peralatan produksi dan editing video sejak tahun 1980 dan saat ini telah menjadi distributor untuk lebih dari 40 produsen.
360Heros sendiri baru-baru ini juga mengikuti show tahunan Diving Equipment & Marketing Association (DEMA). Pada event tersebut, seluruh produk hasil karya mereka dipamerkan disana. Salah satunya adalah 360Abyss, sebuah housing untuk pengambilan video 360 di bawah air. Selain itu, 360Heros juga baru saja mendapat paten untuk teknologi video 360 virtual reality yang diusungnya.