Berbagai produk elektronik konsumen baru dirilis di CES 2017. Salah satunya adalah spesialis audio, JBL mengumumkan headphone yang di rancang khusus bagi headset VR. JBL OR100 (In-Ear) dan JBL OR300 (On-Ear) menjadi alternatif solusi bagi kebutuhan audio pada virtual reality, selain visualisasi. Keduanya kompatibel dengan Oculus Rift.
“Sound plays a crucial role in virtual and augmented reality experiences, so we’re excited to offer the OCULUS RIFT compatible headphones for this growing market,” ungkap Dave Rogers, SVP & GM, SBU HMM & Global Markets, HARMAN.
Headphone VR ini hadir dengan fitur khas JBL, yaitu Pure Bass dengan desain peredam yang nyaman digunakan. Dengan demikian, pengalaman virtual reality yang ditelusuri pun akan semakin imersif tanpa noise dari luar. JBL juga merancang keduanya ringan dan bersahabat dengan telinga. JBL OR300 sendiri telah meraih sebuah gelar dari CES Innovation award.
Mulai hari ini, pengunjung CES dapat membuktikan bagaimana kemampuan headphone VR tersebut. JBL OR100 di bandrol $79, sedangkan JBL OR300 hampir dua kali lipatnya, yaitu $149. Keduanya termasuk carrying case dan akan tersedia di JBL.com mulai Maret 2017.
Brand dari perusahaan asal AS bernama HARMAN ini sepertinya akan memancing hadirnya berbagai aksesoris berkualitas tinggi untuk pasar VR kedepannya.
“The JBL OR300 and OR100 headphones were built to deliver immersive sound to consumers seeking an unparalleled virtual reality experience.” Rogers menambahkan.