IMAX VR Center pertama yang dijadwalkan buka pada akhir tahun pun harus di tunda hingga awal tahun 2017 tanpa alasan yang jelas. Tak lama setelah kabar tersebut, IMAX merilis sebuah website baru dengan detil lebih lanjut terkait projek VR terbarunya. Menariknya, pengalaman virtual reality pada ruangan khusus ini pun juga dapat ditelusuri pengunjung bersama HTC Vive.
Website resmi khusus flagship IMAX ini dapat di akses di imaxvr.imax.com yang berisi penjelasan terkait sebuah fasilitas baru yang di rancang untuk menyajikan pengalaman virtual reality yang imersif dan berkualitas tinggi. Disebut dengan IMAX VR Experience Centre, area yang diklaim menghadirkan teknologi tercanggih ini pun menjadi highlight. Pengunjung dalam memasuki fasilitas pada area VR yang telah diatur sedemikian rupa agar menciptakan pengalaman personal yang futuristik.
Berdasarkan web baru tersebut, berikut fitur pada IMAX VR Experience Centre:
- Teknologi Room-tracking yang akan membuat pengunjung dapat menjelajahi ruang virtual yang lebih luas.
- Kompetisi Single-player dan head-to-head multiplayer.
- Teknologi headset VR State-of-the-art dan image resolution
- Kontrol perangkat yang menyajikan realistic haptic feedback
Nampaknya IMAX semakin mengembangkan sayapnya. Selain poin Room tracking di atas, beberapa gambar HTC Vive juga muncul di website tersebut. Dengan demikian, dapat diasumsikan HTC Vive akan digunakan juga pada IMAX VR Experience Center. Nampaknya pengunjung dapat menelusuri berbagai pengalaman VR yang dihadirkan dengan kombinasi Vive dan Starbreeze StarVR, headset VR awal yang telah bekerja sama dengan IMAX.
Pengunjung akan disuguhkan beberapa game high profile seperti Star Wars: Trials on Tatooine, John Wick Chronicles, Raw Data, Eagle Flight, Raving Rabbids, The Walking Dead, The Walk and Escape The Basement. IMAX VR Experience Centre pertama berlokasi di Los Angeles, California. Namun flagship AS ini belum menjual tiket masuknya hingga sekarang. IMAX belum lama ini juga mendapatkan kucuran dana $50 juta untuk membuat lebih dari 25 pengalaman VR premium.