Headset virtual reality yang selama ini ditunggu versi konsumennya, Oculus Rift akhirnya selesai dikembangkan. Pemesanan atau pre order online pun segera dibuka pada awal tahun 2016. Pengiriman produk akan masih sesuai dengan jadwal yang dijanjikan Oculus sebelumnya, yaitu di kuartal pertama tahun depan.
Hal ini didasari oleh sebuah postingan Founder Oculus, Palmer Lucky di account Twitternya berikut ini:
“pemesanan akan di mulai segera setelah Tahun Baru. Nikmati liburan bebas stres, kami tidak akan meluncurkan pre-order tanpa peringatan!”.
Kembali perlu di garis bawahi, pengiriman akan tetap dilakkan pada kuartal pertama tahun 2016. Tahun depan juga sudah dicanangkan sebagai saksi kemunculan HTC Vive pada event CES yang akan diselenggarakan di Las Vegas pada tanggal 6-9 Januari. Oculus pun akan memamerkan diri pada sebuah booth di sana.
Oculus juga mengungkapkan bahwa versi 1.0 dari SDK untuk Oculus Rift sudah dapat di-download sekarang. Dengan demikian, para developer bisa menambah sentuhan akhir untuk konten buatan mereka. Anda sepertinya akan segera di sambut oleh game atau aplikasi menarik yang di rilis bagi Oculus Rift versi konsumen ini.
Setelah merayakan tahun baru, perhatian Anda kemungkinan teralih pada berbagai berita-berita terbaru tentang produk-produk VR head-mounted display yang siap mencetak sejarah teknologi.