Paten Nintendo Switch untuk VR Terbongkar

, , , , , , , ,

Sebuah paten Nintendo Switch yang baru saja dipublikasikan cukup mengejutkan. Switch ini menjawab ambigu yang melanda Nintendo terkait arah janjinya untuk menghadirkan teknologi virtual reality. Sebuah gambar paten lengkap dengan beberapa gambar dan deskripsi ini di posting oleh salah satu pengguna NeoGAF. Console terbaru yang terdiri dari kontroler dan sebuah layar portabel ini akan mendukung VR yang mirip dengan headset VR.

Paten Nintendo Switch tersebut memperlihat bentuk yang sangat mirip dengan head mounted display atau HMD dengan sepasang lensa. Layar portable Switch berfungsi layaknya smartphone pada Samsung Gear VR dan Google Daydream View. Pengguna dapat memasukan layar mirip tablet tersebut ke dalam headset bagian depan. Dari sisi performa, nampaknya tak berbeda jauh dari headset VR mobile lain. Nintendo Switch ditenagai oleh Nvidia Tegra.

Perusahaan ini mengungkapkan, Swich dapat meningkatkan “sense of immersion” dengan sensor pada headset maupun dari layar itu sendiri. Kontroler Switch sendiri juga sempat dirumorkan akan di dukung oleh fitur Wiimote-esque motion sensors.

Apakah penampakan paten Nintendo Switch ini adalah perangkat utama atau sekedar aksesoris tambahan masih menjadi pertanyaan yang belum terjawab. Nintedo akan mengungkapkan lebih detil tentang console terbarunya ini pada sebuah event yang akan diselenggarakan tanggal 13 Januari mendatang.

"One technology that I’m often commenting about is VR, and it’s one that I’m definitely interested in,” ungkap Shigeru Miyamoto, game designer Nintendo kepada Theverge.