Event Coba Oculus dan VR Gratis di AEON Bersama Shinta VR Indonesia

, , , , , , , , , , , , ,

Pada tanggal 12 dan 13 Desember 2015, Shinta VR Indonesia berkolaborasi dengan Anista Tokyo mengadakan event coba Oculus dan VR gratis dengan menggunakan Oculus Rift. Berlokasi di di AEON Mal BSD Tangerang, Shinta VR memperkenalkan teknologi virtual reality kepada masyarakat, khususnya yang berada di kawasan BSD dan sekitarnya.

Animo pengunjung AEON mall pada hari itu sangat besar. Dalam dua hari, pengunjung datang tanpa henti untuk mencoba sensasi Virtual Reality lewat Oculus Rift. Pengalaman virtual reality yang menakjubkan tersebut berhasil membuat kagum yang mencobanya, mulai dari anak-anak, pemuda hingga orang tua sekalipun.

Selain itu, Shinta VR juga menjual produk cardboard VR buatan Jepang yang bernama Hacosco (Hakosuko). Produk ini adalah cardboard headset yang dapat menampung smartphone dengan layar sampai 6 inchi, dan penutup samping yang lebih panjang dari Google Cardboard. Hakosuko juga berhasil menarik minat para pengunjung hingga terjual habis.

Dengan suksesnya event VR di AEON BSD, kami semakin yakin bahwa industri ini akan dapat dengan mudah diterima dan dicintai oleh masyarakat Indonesia, terutama generasi – Z yang akan lebih banyak berinteraksi dengan teknologi kekinian semacam ini.

VR adalah masa depan!